Chapter 308. Kirin
Setelah kembali ke desa melalui Portal, kami segera berangkat ke Faubrey.
“Kereta Firo ...”
“Kita harus meninggalkan keretamu. Jangan mengeluh.”
“Uu…”
Aku tidak bisa menggunakan portal untuk membawa keretanya yang besar.
Jadi Filo harus menggunakan kereta biasa yang ada di desa.
Salah satu Filolial lainnya akan membawanya kembali ke desa nanti.
“Ayo lakukan yang terbaik.”
“Ya.”
Aku membawa orang desa yang memiliki kemampuan tempur tinggi.
Para hero sudah dipastikan ikut, Fohl termasuk dalam kategori itu sekarang.
Raphtalia, Filo, Rishia, Kiel, Sadina, Taniko, Gaelion, dan Nenek Tua, yang pengalaman bertarungnya tinggi (Dia tampil cukup baik di pertempuran sebelumnya, tapi aku tidak melihatnya), tiga FIlolial Motoyasu, dan Ksatria Wanita juga dibawa.
Ada juga Ratu, dan Sampah. Aku tidak peduli tentang yang terakhir, tetapi Ratu akan berguna dalam bernegosiasi dengan pemerintah mereka.
“Musuh macam apa Kirin itu?”
“Aku tahu banyak mengenai Kirin dalam game, tapi aku meragukan kebenarannya sekarang...”
Benar… apa yang Ren katakan benar.
Dalam pertempuran Houou, kami saling memberikan informasi mengenai Houou, namun semuanya dapat diterapkan saat melawannya langsung.
“Apakah kau tahu sesuatu, Ratu?”
“Kisah yang menggambarkan Kirin? Aku tahu banyak legenda yang tersebar.... tapi apa Kirin benar ada di Faubrey…?”
“Memangnya bukan?”
Ratu adalah pecinta legenda, bukan? Setidaknya dari apa yang aku lihat.
Kenapa dia tidak tahu tentang itu?
Mungkin negara Faubrey sengaja menyembunyikan fakta itu. Itu mungkin.
Ini adalah negara yang terbuat dari darah Hero.
Hal penting seperti itu bisa saja tidak disebar luaskan.
“Faubrey juga pernah mengalami masa yang sulit dalam mempertahankan kekuasaannya, mungkin saja ada sejumlah informasi yang hilang pada saat itu. Pihak mereka juga sedang mencari tahu tentang empat binatang itu, mungkin saja ada informasi yang masih tersisa dalam perpustakaan mereka.”
Perpustakaan Nasional. Aku yakin Melty dapat mengingat sedikit info dari sebuah buku, tetapi buku apa itu?
Ah, ada banyak Ketujuh Hero Bintang di Faubrey, kan?
Aku mungkin akan berakhir bertarung bersama mereka di sana.
…Mungkin saja orang yang menyebabkan insiden itu ikut bertarung juga.
Jika aku menemukan serangan yang serupa dengan cahaya itu, tanpa basa-basi akan aku bunuh dia.
Terlebih lagi, jika ada Ketujuh Hero Bintang yang dipanggil dari dunia lain, aku mungkin bisa meminta bantuan dari mereka.
Bukannya aku mengharapkan sesuatu yang hebat.
Kereta kami melaju dengan kecepatan penuh, tapi…
Tiba waktunya jam pasir dalam penglihatan aku membesar.
Kali ini, itu menampilkan angka [9].
Tapi itu tidak terlalu penting.
Masalahnya adalah apa yang terjadi setelahnya.
Aku kira itu setelah sekitar satu jam.
Filo melampaui batasnya, dan berlari dengan kecepatan sangat tinggi. Kami menyerobot jalan-jalan di negara tetangga Faubrey.
Tiba-tiba… angka itu hilang.
Aku menghentikan kereta, lalu memanggil Ratu dan para Hero untuk berbicara mengenai ini.
“Bagaimana ini?”
“Apa yang terjadi?”
“Ya, angka dari jam pasir menghilang. Seolah-olah binatang itu telah dikalahkan.”
“Naofumi, milikku juga hilang. Sepertinya kita bisa menganggap Kirin telah dikalahkan”
“Hmm ...”
Faubrey memiliki Ketujuh Hero Bintang.
Jadi hal seperti ini bisa saja terjadi.
Berapa banyak dari mereka yang ada sekarang?
Um… jika Sampah dan Fohl adalah pemegang juga… bagaimana dengan Rishia?
Tidak seperti milik Fohl, miliknya telah berubah menjadi keadaan tembus cahaya.
Aku benar-benar tidak berpikir itu adalah tujuh senjata bintang, jadi apa sebenarnya itu?
Bagaimanapun, ada lima orang dari Ketujuh Hero Bintang di sana, tidak aneh jika mereka bisa mengalahkan Kirin.
Tapi, mengapa orang-orang sehebat ini tidak mau ikut melawan Houuo, hal ini masih membuatku merasa aneh.
“Ratu, ada berapa banyak Ketujuh Hero Bintang yang dinaungi oleh Faubrey?”
“Dari informasi yang aku ketahui, ada sebanyak lima Ketujuh Hero Bintang yang tinggal di sekitar daerah mereka. Negara tetangga juga ikut mengurusi mereka.”
Jadi Faubrey memiliki semua sisanya.
Sedangkan untuk Sampah dan Keempat Hero Suci berpusat di Melromarc.
Tampaknya kami setara dalam jumlah.
Kemungkinan besar ada di antara mereka adalah orang yang tidak pernah bisa aku maafkan.
Aku tahu Hero Suci dan Hero Bintang tidak boleh sampai mati, tapi tindakan satu orang itu sangat tidak bisa diampuni.
Masih ada kemungkinan orang tersebut bukan Hero Bintang.
Musuh yang dipanggil dalam gelombang... Mungkin saja seseorang seperti Glass muncul di sana juga.
Jika itu masalahnya, mereka mungkin mencoba membuat para Hero saling membunuh. Hal bodoh yang tidak boleh terjadi.
Tuduhan palsu yang memungkinkan itu terjadi.
Jika memang terjadi, maka aku harus menghukum pelaku sebenarnya.
Tetapi…
Ada satu masalah besar.
Angka jam pasir biru hilang.
Tidak, Ikon jam pasir biru itu sendiri hilang.
Sebagai gantinya adalah Jam Pasir Merah normal, menghitung mundur waktu ke gelombang berikutnya.
Tersisa satu minggu.
Saat ini kami bisa menyatakan Kirin berhasil dikalahkan oleh Ketujuh Hero Bintang. Terus dimana Ouryuu akan muncul?
Aku mengalihkan pandanganku ke Gaelion.
“KYUA!”
Taniko berpelukan dengannya.
Aku ingin memanggil Gaelion dewasa, tapi…
Sejak awal, dia tidak keluar sebelum Ren atau Taniko.
... Kirin berhasil dikalahkan. Ouryuu yang tersisa sekarang.
Jika dia akan muncul, aku tidak tahu di mana dia akan muncul.
Akan merepotkan jika dia muncul dengan sedikit peringatan seperti kali ini.
Aku perlu menanyakan lokasi.
“Ren, Itsuki, Motoyasu. Kira-kira dimana Ouryuu akan bangkit kembali?”
“Di sana.”
“Di sini.”
“Di sebelah sana, Ayah.”
Mereka masing-masing menunjuk ke arah yang berbeda.
Tempatnya entah ada dimana kalau begitu.
Kami tidak dapat menentukan lokasinya. Mungkin saja itu jalur ceritanya.
“Se-sepertinya kita tidak tahu lokasi Ouryuu.”
Ren tampaknya bingung.
Ya jelas.
Baik Motoyasu atau Itsuki tidak menunjuk ke arah yang sama.
Ya sudah.
Kami akan menunda masalah Ouryuu. Sekarang aku ingin menanyakan sesuatu pada Gaelion.
“Aku akan naik Gaelion untuk mengamati situasi Faubrey dari langit.”
“Bagaimana dengan Firo?”
“Tak masalah jika kau mau ikut. Tapi ingat, kau akan bersama Gaelion!”
Mungkin itu agak dipaksakan. Tapi karena Ren dan Taniko bersama kami, kami harus terbang tinggi untuk berbicara.
Taniko mencoba untuk mengamankan Gaelion, tapi dia menolak dan mulai mengepakkan sayapnya.
Aku mengangkangi Filo, dan kami lepas landas.
“… Oke? Aku ingin tahu darimu mengenai Ouryuu.”
“Maaf. Diriku tidak mengetahuinya.”
Aku melihat ke arah Faubrey dari langit.
Aku melihat sesuatu seperti titik di kejauhan... Apakah itu?
Aku tidak tahu apa yang terjadi di bawah sana.
“Bukankah Ouryuu-nya adalah dirimu?”
“Jika menganggap Inti Kaisar Naga sebagai buktinya, bisa dirimu anggap iya ...”
Hmm… karena segel Ouryuu tidak rusak, jam pasir biru tidak muncul. Bisakah aku melihatnya seperti itu?
Setelah aku berbicara dengan Gaelion, kami berhenti di sebuah negara kecil.
Untuk dengan mudah melintasi perbatasan Faubrey, Ratu mampir ke kastil negara tersebut, dan kembali dengan cepat.
“Iwatani-sama, aku telah mengetahui apa yang terjadi pada Kirin.”
Yah, bukannya aku tidak mendengar gosip di jalan-jalan kota, tapi mendengar informasi Ratu, dan Shadow adalah yang terbaik.
“Para Hero di Faubrey memimpin pasukan mereka, dan berhasil menaklukkannya. Kerusakan dan korban jiwa yang terjadi nol.”
“Begitu ... itu bagus.”
Tetap saja, orang yang membunuh Atla, dan pasukan aliansi mungkin ada di sana.
Hanya dengan memikirkan itu, aku merasa aku harus segera ke sana, dan membuatnya merasakan hal yang sama, tidak ada rasa sakit yang lebih besar dari yang dia berikan pada Atla.
“Lalu? Ada berapa banyak Ketujuh Hero Bintang yang ikut melawan Kirin?”
“Mungkin ini memang terdengar aneh, hanya satu hero saja.”
“Sendirian…?”
Sendirian, ya? Tampaknya ada orang yang cakap di antara mereka.
Tapi apa yang dilakukan para hero bintang lainnya?
Mereka tidak pergi membantu dengan Houou. Mereka tidak melawan Kirin yang muncul tepat di sebelah mereka.
Seolah-olah mereka tidak berguna.
“Kami masih perlu mengkonfirmasi kebenarannya. Demi Atla, dan demi yang lainnya juga.”
“Aku mengerti. Aku sudah mengirim utusan ke sana untuk mengabari kedatangan kita di Faubrey.”
Atas perintah Ratu, negara tempat kami singgah mengirim utusan ke Faubrey.
Utusan itu menggunakan Hiryuu, mereka seharusnya tidak butuh waktu lama untuk sampai.
Masalahnya adalah apakah kami akan berangkat atau tidak…
“Haruskah kita bergegas ke sana?”
“Uu ...”
Filo ambruk di keretanya sendiri.
Dia baru saja melakukan serangkaian pertempuran.
Meskipun dia mengklaim dia baik-baik saja, dia harus mendorong dirinya sendiri.
Kami harus istirahat, meski hanya sebentar.
Aku yakin Faubrey akan membutuhkan waktu untuk mengumpulkan Hero Bintang mereka juga, jadi kami harus beristirahat ketika kita memiliki kesempatan.
“Tidak, kita istirahat dulu sekarang untuk memulihkan stamina.”
“Baiklah.”
Itulah yang terjadi, tiga dari empat binatang penjaga berhasil dikalahkan, gelombang berlangsung seperti biasanya dengan jam pasir naga berwarna merah.
0 komentar:
Posting Komentar