Rabu, 01 Maret 2023

Realist Maou ni yoru Seiiki naki Isekai Kaihaku Web Novel Bahasa Indonesia : Chapter 105. Putri Sakamoto Ryoma

Chapter 103. Putri Sakamoto Ryoma


Bab 105-Putri Sakamoto Ryoma

Saat  berada dalam pertarungan, selalu penting untuk mengambil langkah pertama. Jadi, aku segera bertindak saat mereka lengah.

Eve suka mengatakan bahwa aku pria yang lembut. Tapi itu hanya di kantorku.


Pada saat-saat sulit seperti inilah instingku untuk berperang muncul.

Tentara bayaran terbakar karena bola apiku.

Yang lain mati-matian berusaha memadamkan api. Yah, setidaknya mereka saling peduli.

Mungkin aku tidak perlu membunuh mereka, pikirku. Jadi, aku sedikit melemahkan apinya.

Tetap saja, pertarungan akan terus berlanjut.

Sepertinya mereka ingin mengambil kepalaku bagaimanapun caranya.

Seorang tentara bayaran yang memegang dua pedang melengkung, datang menyerangku.


Meskipun aku bisa menghentikannya dengan sihir, aku memiliki sesuatu yang lebih dapat diandalkan daripada penghalang apa pun.

Sesuatu berambut emas.

Dan pedang suci.

Seorang pejuang yang selalu lapar dan selalu tersenyum.

Dia menghunus Nouvelle Joyeuse dari pinggangnya dan bergegas ke depanku dengan kecepatan seekor burung pemangsa.


Yang pertama dari dua pedang tentara bayaran dihancurkan hanya dengan satu tebasan, kemudian pedangnya bergerak untuk memberikan pukulan terakhir.

Dia memiliki sorot mata seorang pemburu.

Jeanne memiliki kepribadian yang cocok untuk seseorang yang disebut Saint, tetapi dia berubah di medan perang.

Matanya berubah warna saat dia mengira diriku sedang diancam.
<TLN : Yandere?>


Dia telah membunuh banyak musuh untukku, tapi aku lebih suka jika dia menghindari pembunuhan yang tidak perlu.

"Jeanne, jaga agar mereka tetap hidup jika kau bisa."

Jeanne mengangkat pedangnya dan kemudian membeku sesaat sebelum mengayunkannya.

Alih-alih membidik lehernya, dia malah memutuskan untuk menghancurkan sisa pedangnya.

Setelah itu, dia berhati-hati untuk tidak memberikan luka yang mematikan selama pertarungan.

Aku juga berdiri di sampingnya dan mendukungnya dengan sihir. Namun, Jeanne tidak terlalu senang.



“Anda terlalu baik, Raja Iblis. Orang-orang ini datang ke sini untuk membunuhmu.”

“Yah, masih ada hal-hal yang tidak kita ketahui tentang mereka. Selain itu, bukankah agamamu…tuhanmu mengatakan bahwa 'jangan membunuh'?”

Jeanne tidak punya jawaban untuk itu.

“Hanya sekali ini. Jika itu terjadi lagi, aku akan membunuh mereka. Tuhan mungkin berkata bahwa membunuh itu salah, tetapi Dia juga menyuruhku untuk melindungimu.”

“Dia menyuruhmu untuk tidak membunuh, tapi dia juga ingin kamu melindungi seseorang yang menyebabkan perang…”

“Itu bukan kontradiksi. Anda akan membuat dunia yang damai, bukan, Raja Iblis? Sebuah dunia tanpa perang.”

"Memang. Itulah dunia yang ingin kubuat.”

Dunia di mana seseorang seperti Jeanne bisa hidup damai.

Dunia tempat pelayan seperti Eve bisa membuat teh tanpa khawatir.

Dwarf akan mengayunkan beliung mereka setiap hari dan Elf akan memetik jamur di hutan.

Iblis, Manusia, dan Demi-human akan diperlakukan sama.

Itulah dunia yang kuinginkan.

“Kalau begitu itu yang paling penting. Saya tidak peduli dengan detail kecil.”

Jeanne menyatakan saat dia megacungkan pedangnya ke leher si pemimpin.

Dan kemudian dia memanggilnya dengan dingin.

“Kamu beruntung. Raja Iblis saya sangat penyayang. Jika kalian pergi sekarang, kami akan mengampuni hidupmu .

Aku terkejut dengan betapa dingin suaranya. Itu sangat berbeda dari bagaimana dia biasanya terdengar. Di medan perang, dia seperti dewi perang.


Aku terpesona oleh pemandangan itu, yang ternyata adalah sebuah kesalahan.

Lagi pula, aku telah melewatkan fakta bahwa ada seorang pemanah yang bersembunyi di balik bayang-bayang.

Dan dia membidik jantung Jeanne, karena dialah yang paling dekat dengannya.

Brengsek, pikirku. Aku mencoba membuat penghalang sihir, tetapi tidak ada cukup waktu.

Syukurlah, panah itu tidak dilepaskan.

Alih-alih…

Bang!

Aku mendengar suara.

Apa yang sudah terjadi?

Aku menoleh ke arah asal suara itu, dan melihat sosok berkerudung berdiri di sana.

Rambut hitam terlihat dari bawah kerudungnya.

Apakah ini pedagang kopi kita?

Aku menoleh ke Eve, dan dia mengangguk.

Eve pernah bertemu dengannya, jadi dia pasti benar. Namun, ada hal lain yang menarik minatku.

Itu adalah senjata yang dia pegang. Dia telah menggunakannya untuk mengalahkan pemanah, tapi hal yang paling aneh adalah senjata itu seharusnya tidak ada di dunia ini.

Warnanya hitam dan berbentuk silinder.

Sesuatu memberitahuku bahwa dia tersenyum di bawah bayang-bayang tudungnya.

Dan kemudian suara sombong terdengar di udara.

"Ini disebut pistol."

Jelasnya.

Pistol?

Eve dan Jeanne tampak bingung.

Aku memberi tahu mereka apa yang kuketahui.

“Ini sejenis senapan yang lebih portabel dan lebih pendek.”

"Dan apa itu senapan?"

Tanya Jeanne.

“Anggap saja sebagai miniatur meriam untuk pertempuran satu lawan satu.”

"Dengan kata lain, itu seperti meriam Gottlieb, hanya lebih kecil?"


"Memang. Sekarang aku memikirkannya, kamu tidak memiliki senjata selama jamanmu, Jeanne.”

“Itu sama di dunia ini. Saya tidak pernah mendengar hal seperti itu."

kata Eve.

"Ya. Yah, kami punya bubuk mesiu, jadi mungkin bisa dibuat. Namun, sesuatu memberitahuku bahwa senjata itu tidak dibuat, tetapi dibawa.

"Dibawa? Dari mana?"

“Dunia lain, tentu saja. Baik pistol maupun cara bicaranya. Dia adalah Pahlawan dari dunia lain.”

Mendengar hal tersebut, Jeanne dan Eve terlihat sangat terkejut. Tapi untuk sang Pahlawan, dia terlihat cukup tenang.


“Oh, bagus sekali, Raja Iblis Ashtaroth. Saya memang dari dunia lain. Yah, itu hanya setengah benar.”

Dia berkata dengan suara bernada tinggi yang aneh.

Dia kemudian tertawa dan merobek kerudungnya.

Orang yang kulihat saat itu bukanlah orang yang kubayangkan.

Aku telah mengharapkan pahlawan Bakumatsu, Sakamoto Ryoma.
<TLN : https://www.fun-japan.jp/id/articles/13011, artikel tentang sakamoto ryoma>

Namun, orang yang ada di depanku hanyalah elf berambut gelap dari danau.

Dia mengangkat pistolnya dan berbicara dengan suara sombong.

“Senang akhirnya bertemu denganmu, Raja Iblis dari Kastil Ashtaroth. Nama saya Ryoma. Ryoma saja.”

"Bukan Sakamoto Ryoma?"

"Apakah Anda mengenal Sakamoto Ryoma yang merupakan elf wanita?"

“Tidak. Pria tampan, mungkin. Tapi bukan wanita.”


"Tentu saja. Sayangnya, saya bukan Sakamoto Ryoma. Saya adalah putrinya.”

"Anak perempuan!?"

–Nah, itu kejutan besar.

Aku terkejut dengan banyak hal setelah datang ke dunia ini. Tapi mungkin kata-katanya yang paling mengejutkanku.

Apakah Pahlawan dapat memiliki anak setelah dipanggil?

Aku bertanya kepada Eve. Dia menggelengkan kepalanya.

“Saya tidak tahu. Seolah-olah tidak ada data rinci tentang hal-hal seperti itu.”

 Dia berkata dengan nada meminta maaf.

Elf berambut gelap yang menyebut dirinya Ryoma, menatap kami dengan geli.


“Jadi, bahkan Raja Iblis si Ahli Strategis pun terkejut dengan keberadaanku. Yah, kita bisa bicara sambil makan ini.”

Dia berkata sambil mengangkat tas kulit dari ikat pinggangnya.

Tampaknya diisi dengan semacam cairan.

Itu mungkin alkohol.

Jadi, dia adalah seorang peminum.

Tetap saja, mungkinkah setengah elf ini adalah putri dari pahlawan Bakumatsu, Sakamoto Ryoma?

Itu adalah pertanyaan yang paling penting, tetapi ada hal lain yang membuatku bertanya-tanya.

Dia berdarah campuran dari dua dunia yang berbeda. Minuman apa yang dia suka? Apa yang ada di dalam tas kulit itu?

Mungkin akan ada konsekuensi yang mengikutinya. Namun, aku tidak bisa untuk tidak penasaran




TL: Arklame Aster

0 komentar:

Posting Komentar