Chapter 17-44. Invasi Neraka (4)
Satou di sini. Terkadang kita akan mendapatkan pertumbuhan yang cepat berkat sejumlah alasan. Seperti menemukan perspektif baru, menemukan tempat kerja yang pas, atau bertemu penasihat. Kau dapat menemukan peluang itu ke mana pun Kau pergi.
Tidak hanya dalam kehidupan sehari-hari, tetapi bahkan di dunia lain--.
◇
"... I-ini adalah Neraka!"
Dimulai dengan lady Karina, para gadis menyuarakan keterkejutan mereka ketika melihat isi dari Neraka.
"Memang seperti Neraka, bukan?"
"Hampir membuatku ingin menjawabnya dengan 'yep gansu'."
Seperti yang dikatakan oleh Arisa dan Hikaru, apa yang ada di depan mata kita adalah tanah berwarna ungu tandus, terlihat pegunungan berduri, dan awan yang muncul dari gunung berapi yang meletus memenuhi langit.
Bayangan gelap yang tampak seperti demon mulai terlihat baik di daratan maupun di langit.
Aku dengan cepat membuka Peta ku untuk menyelidiki, namun, ia menampilkan [Area tanpa Peta] yang sama dengan Dunia Para Dewa.
Aku juga mencoba menggunakan magic All Map Exploration untuk berjaga-jaga, tetapi gagal untuk mengekstrak informasi apa pun mungkin karena tidak ada Dragon Veins di Neraka.
Namun, semua medan dalam pandanganku dan area pengamatan pesawat ruang angkasa secara otomatis dimasukkan ke dalam Peta ku. Sepertinya kita tidak akan tersesat sekarang.
"Satou-san, lihat ke langit!"
"Bulan biru Nanodesu!"
Melihat ke arah yang ditunjuk Zena-san dan Pochi, bulan biru - sebuah planet biru yang menyerupai bumi tergantung di langit yang tidak berawan.
"Bumi?"
"Bukan, Arisa-chan. Kau tahu apa itu, Tina?"
"Ya, Hikaru-sama. Itu sama dengan gambar daratan yang aku lihat di Perpustakaan Bagian Terlarang."
Sekarang setelah dia menyebutkannya.
Memang benar, bentuk benua di tengahnya sama dengan daratan yang kita tinggali di dunia manusia.
"Kupikir kita bisa kembali ke dunia kita lewat sana?"
"Tidak, itu mungkin hanya sebuah gambar."
Mempertimbangkan bagaimana bentuk Koridor Neraka, kemungkinan besar itu bukan bagaimana dunia manusia dan Neraka terhubung.
"Master, kita mendapatkan peringatan, jadi aku laporkan."
"Sepertinya kepadatan miasma di sini bahkan lebih tebal daripada di koridor."
"Ya, Sera. Memperkirakan penghalang anti miasma dapat bertahan selama sekitar 30.000 detik, jadi aku melaporkan."
Nana dan Sera melaporkan.
30.000 detik ya, kira-kira delapan jam, kurasa?
Yah, kita juga tidak akan berlama-lama disini.
"Nyu ~?"
"Satou, di depan."
Tama dan Mia menunjuk ke depan.
Mia pasti merasakannya berkat Unique Skill [Sanctuary Guard], namun Tama juga merasakannya pada saat yang sama. Sepertinya persepsi krisis Tama menyaingi otoritas Dewa.
Ada benda hitam melayang di atas lautan awan - sekumpulan besar batu yang tertutupi awan hitam cumulonimbus menabrak lautan awan saat ia masuk.
Atau lebih dari sebongkah batu, ukurannya seperti pulau atau benua.
"--Pulau terapung?"
"Ya, dan itu terlihat mirip dengan yang ada di Dinasti Lalakie."
Aku menegaskan putri Sistina saat dia bergumam.
Ini persis seperti pulau terapung Lalakie muncul dihadapanku selama Hukuman Ilahi.
Melihat lebih dekat, bahkan ada sesuatu yang terlihat seperti istana bayangan Rumooku Kingdom yang melayang di dekatnya.
"Ini lebih seperti sebuah benteng daripada sebuah pulau ya."
"Ya, Arisa. Titik hitam seperti awan telah diluncurkan, jadi aku melaporkannya."
"Muncul ~?"
"Darurat nanodesu! Pochi dan kawan-kawan harus telur orak-arik nodesuyo!"
Gadis-gadis mengirimkan peringatan bahaya ketika gerombolan demon lepas landas dari pulau terapung.
Pochi salah menyebut bertarung (scramble) dengan telur orak-arik (scrambled egg) dalam kepanikannya.
"Master, musuh tampaknya telah menemukan kita. Haruskah kita pergi menghancurkannya?"
Liza menatapku untuk mengkonfirmasi.
Menilai dari pergerakan titik-titik hitam, mereka pasti telah menyadari kita. Aku ingin tahu bagaimana mereka bisa menembus [Hermit Hide] Sera.
Mungkin--.
Aku berbalik dan melihat gadis kecil ungu yang duduk di sebelah Core Two.
"--Tidak, kurasa tidak."
Menyadari pandanganku, Hikaru membantah dugaanku.
"Penghalang Miasma."
"Yup, itu juga dugaanku."
Hikaru mengangguk positif pada gumaman Mia.
"--ah."
Bergerak dalam miasma padat dengan penghalang yang menyingkirkan miasma dan memurnikan miasma [Saint Prey] seperti melakukan pawai sambil membunyikan bel.
"Master."
"Aku tahu. Tapi pasti ada banyak dari mereka."
Liza meminta izinku sekali lagi, tetapi jumlah kami jauh lebih sedikit.
Selama percakapan itu, aku telah mengontrol Menu, membuka daftar magic, memilih magic tertentu dan menentukan target dan daerah yang ditampilkan pada Peta ku.
Aku tahu spell yang bekerja paling baik di saat seperti ini.
Aku tidak berpikir satu tembakan akan cukup, jadi aku menggunakan sekitar 30% dari semua baterai mana yang aku miliki di Storage untuk berulang kali menggunakan spell secara cepat.
"Baiklah kalau begitu, bagaimana kalau kita mendukung para petarung juga!"
"Aku juga ingin ditempatkan di pesawat ruang angkasa kecil bersama dengan Raka-san desuwa."
Zena dan lady Karina berpendapat.
Pesawat ruang angkasa besar ini memiliki dua pesawat ruang angkasa kecil yang juga bertindak sebagai sekoci penyelamat di setiap sisinya. Hanya ada enam petarung berawak, dan bahkan hanya ada lebih sedikit orang yang bisa mengemudikannya.
"Keduanya dilengkapi dengan Miasma Barriers. Mungkin tidak akan bertahan selama kapal utama ini, tetapi itu seharusnya cukup untuk bertahan selama beberapa menit."
Putri Sistina menambahkan.
"Master, 600 detik sampai kita bertemu mereka, jadi aku melaporkannya."
"Kita tidak punya waktu untuk berdebat. Pertama-tama, kita harus mengurangi jumlah mereka."
Untungnya, aku tidak perlu khawatir tentang jaminan kerusakan di sini.
"Aku Paham! Aku akan meluncurkan serangan pertama dengan『 Over Boost 』dan magic tingkat lanjut--"
"Tidak, tidak perlu."
"--Tidak perlu?"
Dengan Arisa yang tampak bingung, aku mengarahkan jari ke langit.
◇
"APA ITUUUUUUUUUUUUUUUUU!"
Meteor.
Hujan meteor dari langit dengan bulan biru sebagai latar belakang.
Teriakan Arisa bertindak sebagai BGM, hujan meteor yang memenuhi langit menembus demon-demon yang datang seperti awan, menghancurkan pulau dan kastil raksasa yang mengapung, menyapu awan-awan kusam di bawahnya tanpa melambat sebelum menghancurkan dataran tanah ungu di bawah.
Puluhan, ratusan ribu demon dengan cepat musnah karena dihantam oleh meteor raksasa.
Ini benar-benar serangan pemusnahan Massal.
Log bergerak dengan cepat di sudut pandanganku.
"... Bintang Jatuh."
Zena-san mengeluarkan kalimat itu.
"Ini adalah spell terlarang yang digunakan untuk mengalahkan『 Dog-Head Demon Lord 』..."
"Sungguh magic yang luar biasa desuwa."
"Tidak, ini lebih seperti - karya dewa ..."
Puteri Sistina, lady Karina dan Sera memberikan kesan mereka juga.
"Aku sudah mendengarnya, tetapi melihatnya sendiri benar-benar menakjubkan."
"Ya, itulah master."
"Master adalah yang terkuat nanodesuyo!"
Hikaru berbicara, diikuti oleh kebanggaan Liza dan Pochi.
"Nyu!"
"Satou!"
"Master, beberapa telah berhasil menyelinap dari Bintang Jatuh dan langsung menuju kemari!"
Kedua pasangan pengintai Tama, Mia memberi peringatan diikuti oleh Lulu yang bertugas mengawasi.
Beberapa puluh greater demon selamat dari seranganku karena berada di luar jangkauan serangan, atau dengan menggunakan demon lain sebagai perisai, langsung menuju ke sini.
"Nana siapkan pertahanan -"
Ketika aku memberikan instruksi, rasa sakit yang tidak asing seperti saat hujan meteor pertama kali itu menyerangku.
Aku tahu apa itu sekarang.
Ini karena mabuk kenaikan level yang parah.
"" "MASTER!" "" "SATOU" "" "SATOU-SAN" "" "" MASTER "
Aku bisa mendengar gadis-gadis memanggil namaku dengan khawatir.
Dalam penglihatanku yang meredup karena rasa sakit, aku melihat beberapa titik mendekati kami.
Aku ingin memberi tahu mereka untuk fokus pada hal itu daripada diriku, tetapi aku tidak bisa mengeluarkan suara karena rasa sakit.
"--Nana-chan, siapkan pertahanan!"
"Ya, Hikaru. Menyebarkan『 Domain Paladin 』jadi aku umumkan."
Sebuah cahaya merah terang keluar dari kokpit Nana yang tertutup.
"Mia-chan, Garuda, tolong. Tina, urus bagian pertahanan dengan Gun Golem, Lulu-chan incar untuk musuh yang lebih besar dengan gun turret!"
"Nn - Magic Wind Create (Create Garuda)."
"Dimengerti. Mengaktifkan Thousand Thrones. Core Two, aku butuh bantuanmu."
"Un, aku akan membantu."
"AI-san, lepaskan persenjataan lengkap. Tolong bantuanmu."
"AYE AYE MA'AM, SEMUA SENJATA SIAP. FCS STANDBY."
<TLN : FCS = Fire Control System, kayak pengendali tembakan gitu>
Aku bisa mendengar para gadis bertindak.
"Kita akan memusnahkannya dengan heavy powered suit juga."
"Aye aye sir ~"
"Roger nanodesu!"
Di sudut pandanganku, aku melihat gadis-gadis beastkin melompat ke Emergency Shooter yang langsung terhubung ke Catapult Deck.
"Aku juga akan pergi untuk membantu mereka."
"A-aku akan menemanimu."
Itu adalah Zena-san dan lady Karina.
"Kalian berdua bertanggung jawab atas pertahanan jarak dekat. Jangan biarkan para demon terlalu dekat dengan kita jika kau bisa. Aku mengandalkanmu juga Raka."
"Iya!"
"Aku mengerti."
『Dimengerti.』
Keduanya melompat ke Emergency Shooter setelah menerima instruksi Arisa.
"Sera-tan, bagaimana keadaan Master?"
"Magic pemulihan sepertinya tidak berhasil."
"Jangan khawatir, Sera-chan. Mungkin ini adalah kasus mabuk kenaikan level yang parah. Dia seharusnya baik-baik saja setelah tidur, mari kita taruh dia di kapsul medis untuk saat ini."
"Un, tolong. Aku harus mengendalikan persenjataan utama, tolong ambil alih nanti."
"Gotcha ~"
"Sera-san, gadis-gadis yang pergi ke luar membutuhkan dukunganmu. Katakan pada mereka untuk tidak terlalu jauh dari kapal untuk mengejar musuh."
"Tolong serahkan padaku."
Setelah mendengar percakapan terakhir itu, kesadaranku tertelan dalam kegelapan.
◇
"—Sisi kanan kapal rusak. Penghalang kedua telah ditembus."
Kesadaranku kembali dari kegelapan karena tubuhku sangat terguncang.
"Kontrol kerusakan sudah mencapai batasnya. Bisakah kau kembali menggunakan [Domain Paladin], Nana-san?"
"Ya, Tina. 1800 detik sampai cooldown jadi aku laporkan."
"Tama! Jaga sisi kanan kapal! Mia, panggil Garuda lain!"
"Pochi-chan, Liza-san, terlalu dekat dengan Kukulkan! Arisa-chan, Jormungandr datang dari bawah kita!"
"Tchhh, jadi mereka belum mati juga! Para demon lord ini sangat merepotkan. Aku akan menembak mereka dengan magic anti-dewa bertenaga penuh, bukan hanya yang kecil kali ini! "
"Itu terlalu gegabah! Apa yang akan kau lakukan jika kau berubah menjadi demon lord lagi!"
"Aku akan memikirkannya ketika saatnya tiba. Kulakukan atau tidak, semua akan musnah jika aku tidak bertindak sekarang!"
Kesadaranku benar-benar pulih mendengar percakapan itu.
Aku sampai di anjungan menggunakan Unit Arrangement.
"Atur mode spellcasting armament utama dalam kekuatan penuh."
『Aye aye Mam. Mengubah Mode Staff Ship. 』
"Over--"
"Cukup."
Aku menghentikan Arisa yang akan memaksakan dirinya melebihi batas kemampuannya.
"Master!"
"Satou!"
" Master!"
Para anggota yang masih di anjungan melihatku, senyuman melayang di wajah mereka yang lelah.
"Terima kasih sudah menunggu, semuanya."
Salah satu titik yang ditampilkan pada Radar bergerak sangat cepat kesini.
Aku naik ke dek dengan Unit Arrangement.
"Kukulkan berhasil menyelinap!"
"Pochi akan pergi mengejarnya nodesuyo!"
Liza dan Pochi dalam heavy powered exoskeleton suit mereka mengejar Ular Bersayap (Kukulkan).
Mempertimbangkan posisi kami saat ini, aku harus berhati-hati untuk tidak menyeret keduanya.
Aku mengeluarkan [Magic Arms] dan menerbangkan musuh yang masuk dengan spell.
"--Eh?"
Jumlah Magic Arms-nya sangat banyak.
Yang dulunya 120 Magic Arms paling banyak telah bertambah menjadi lebih dari seribu.
Aku buru-buru memeriksa Status ku di Menu.
--Level 3100.
<TLN : Shiet, naiknya gak kira-kira :v naik 1 digit sendiri, ntap lah>
Kupikir aku akan mendapatkan beberapa level, tetapi tidak pernah berpikir bahwa itu akan naik digit sendiri.
Mungkin Meteor Showerku berhasil membunuh ratusan juta demon.
Aku mengarahkan Magic Armku ke demon lord ular raksasa sepanjang satu kilometer - Jormungandr datang dari depanku.
- Fire Shot.
Fire Shot yang seharusnya hanya sekuat magic tingkat menengah menghancurkan penghalang pertahanan Jormungandr dengan kekuatan yang menyaingi magic advance Arisa.
- Fire Shot.
Sisik keras Jormungandr pecah, darah hitam menyembur keluar dari kulitnya.
Demon lord ini tampaknya berada di bawah pengaruh lumpur hitam juga, darah yang memancar mengeras menjadi armor yang menutupi sisiknya.
Sepertinya aku lebih baik mengakhirinya dalam sekali serangan daripada menggunakan serangan kecil seperti itu.
Aku menahan Jormungandr dengan [Magic Arms] dan [Deracinator].
『Semuanya, lakukan manuver pertahanan anti-guncangan dan anti-cahaya.』
Setelah mengkonfirmasi gadis-gadis di luar telah kembali ke pesawat ruang angkasa, aku mengeluarkan spellnya.
--Photon Laser.
Kilatan cahaya yang akan menyilaukan mereka yang bahkan memakai kacamata hitam mewarnai lingkungan sekitar menjadi putih, bagian dari tubuh Jormungandr yang terkena laser langsung menguap.
Gelombang udara yang berubah menjadi plasma memotong awan jamur dan debu partikel, menghancurkan daratan dan menembusnya jauh kedalam tanah.
Aku telah memilih spell ini karena jaminan kerusakannya yang terbatas karena aku takut serangan lain yang lebih kuat dapat berakhir dengan merusak pesawat ruang angkasa, namun begitulah hasilnya.
Senang sekali aku tidak memilih magic anti-dewa atau spell terlarang.
"Master, di atasmu!"
Aku memotong Kukulkan yang menukik dengan gerakan rahasia pahlawan, [<< Shining Blade >>].
Bahkan demon lord yang diselimuti lumpur hitam langsung terbunuh oleh gelombang kejut yang lemah dari serangan itu.
Aku mungkin bisa sekuat Demon God Dog-head yang disebutkan saat itu.
◇
"Itu dia, sebelah sana. Itu kastil tempat milord-sama berada."
Dengan gadis kecil ungu yang bertanggung jawab dalam hal navigasi dan setelah beberapa kali menggunakan Unit Arrangement berbasis penglihatan, kami akhirnya tiba di pusat Neraka.
"--Kastil?"
"Lebih seperti kerajaan komet."
Ada sebuah kota dengan bangunan berbentuk lingkaran di atas bulan mengambang yang telah dipotong menjadi dua.
Seperti yang dikatakan Arisa, itu terlihat mirip dengan benteng musuh yang berjarak 148.000 tahun cahaya dalam karya klasik SF tertentu.
<TLN : Ehm? Star wars? Gak nonton mimin jadi gak tau x’D>
Tampaknya itu adalah kastil Demon god.
"Satou!"
"Musuh yang datang sangat besar jadi aku laporkan!"
Greater demon dengan level lebih dari 200 yang telah berputar di sekitar kastil Demon God sedang menuju ke arah kita.
Itu Raksasa, berkali-kali lebih besar dari Ancient Dragon. Dan memiliki Unique Skill.
"--Master."
Namun, tidak ada ketakutan atau kecemasan dalam pikiranku.
"Tidak ada yang perlu dikhawatirkan."
Aku menghabisi demon lord dengan cepat menggunakan versi lebih tinggi dari Flexible Sword, Ultra High Speed Dragon Rending Sword.
Tidak ada jaminan kerusakan yang tidak perlu menggunakan ini.
"Luar biasa nanodesu!"
"Oh, owowzing ~?"
"Master memang sudah luar biasa, tapi sekarang kekuatanmu menakutkan."
"Ya, itu karena levelku naik banyak."
Aku tidak berpikir aku akan kalah bahkan melawan Demon god sekarang.
Nah, mari kita selesaikan ini dengan cepat.
Note :
Yah :v seperti itulah, kalian gak bisa berharap dapet pertarungan sengit di novel ini karena MC-nya OP parah, apalagi sekarang makin OP x’D Selamat menikmati~
※ Chapter berikutnya direncanakan untuk terbit pada 30/12 atau 31/12 dikarenakan authornya sedang liburan mungkin xD
※ Ada penambahan cerita tentang bagaimana kelompok Ringrande berpisah pada akhir 「17-40. Jalan Pada Dungeon dan Koridor Bulan (2)]. Tapi belum mimin translate ya :v karena masih menunggu yg inggris, bisa diabaikan aja.
0 komentar:
Posting Komentar