Senin, 20 Januari 2020

Isekaichan 2 Year Anniversary

Isekaichan 2 Year Anniversary


HALLO MINNA!

Apa kabarnya?
Hari ini ada yang ulang tahun loh, yep bener banget. Isekaichan sedang berulangtahun yang kedua hari ini~


Gak kerasa udah satu tahun mimin bikin postingan kayak gini dulu, ditahun kedua ini banyak tantangan tersendiri bagi kami. Mulai dari delay, update kemaleman, atau mencoba bikin platform sosial media baru (a.k.a discord) yang sepi kayak kuburan :'v

Dua tahun perjalanan isekaichan tidaklah mudah, tiap hari harus ketemu chapter untuk ngejer target update disela-sela kesibukan para mimin. Bahkan mimin sempet mikir, apa udahan aja ya? Capek gini terus... Tapi melihat komentar dan antusiasme kalian membuat kita bersemangat lagi. "Oh, ternyata ada juga yang nungguin hasil kerja keras kami." "Oh, ternyata gak sia-sia begadang buat nyelesain chapter." Komentar kalian itu ibarat penyemangat buat para mimin.

Hal yang bermula dari keisengan mimin Isekai-Chan yang males baca ulang novel favoritnya. Berakhir menjadi sesuatu yang 'besar'. Menjadi suatu tempat yang berharga bagi mimin Isekai-Chan sendiri. Berinteraksi dengan para mimin kampr*t, dengan para reader. Membuat suatu pengalaman unik tersendiri.

Dan gak kerasa, mimin di isekaichan sudah semakin bertambah. Berawal dari mimin Isekai-Chan, Rakuha, Mobius. Lalu bergabunglah mimin Yuki-chan, lalu mimin Haze yang pendiem tapi sekalinya ngomong jleb. Terus ada mimin Ryuu sang masokis kita. Ada mimin Conscriptra2 yang kalo kalian mau tanya novel apapun pasti dia tau :v, Mimin kuaci yang pendiem tapi tiba-tiba bisa ngasih chapter satu volume sendiri. Ada mimin Nate yang pekerja keras dan rajin menabung :v, Mimin Fujiwara-sama yang pemalu gak pernah muncul di grup admin x'D, Ada dua sejoli ampas tukang bikin ribut, si mimin Tasha sama Shindo(l). Lalu ada mimin Poo yang diam-diam ternyata mesum (hehe), Ada mimin bajatsu yang progressnya cepet gila, dan terakhir ada mimin Acedia si manusia yang ingin menyebarkan kemalasan (katanya). Ada 15 Admin disini saling berkolaborasi, menyelesaikan chapter satu persatu. Walaupun di tahun ini banyak mimin yang sedang cuti, atau mungkin sibuk ujian~ Tapi itu tidak mengubah prestasi yang telah mimin-mimin berikan bagi isekaichan. 

Walaupun sekarang fraksi mimin isekaichan terpecah jadi dua (lolicon dan oneesan) kalian yg mana guys? tapi ini menjadi sebuah kebanggan tersendiri bisa bekerja bersama kalian semua. Dan menjadi sebuah prestasi tersendiri mendapatkan komen dan antusias kalian.

Tentunya kami bukan apa-apa tanpa dukungan kalian semua, tanpa komentar kalian semua. Mungkin isekaichan bisa jadi tidak bisa merayakan ulang tahunnya yang kedua. Tapi takdir berkata lain, isekaichan bisa bertahan sampai titik ini. Kami berhasil menyelesaikan hampir 1000 chapter selama 2 tahun ini (gak kerasa anj*r, kok bisa sebanyak itu ya :v). Dan hampir menyentuh angka 1 JUTA view. Terimakasih atas kepercayaan dan dukungan kalian semua sehingga isekaichan bisa sampai ke titik ini.

Kami akan selalu berusaha memperbaiki kemampuan kami dan meningkatkan kinerja isekaichan. Dan pasti didepan sana masih banyak rintangan menghadang, Namun satu hal yang pasti. Selama novel isekai masih ada, Isekaichan akan tetap ada. Karena kita disini adalah tempat bagi pecinta isekai~ Jadi jangan bosen-bosen buat dukung kami ya, dan terus nantikan hasil karya isekaichan berikutnya~

Oh iya, untuk menyambut ulang tahun ini. Isekaichan mengadakan Giveaway yang bisa diikuti di laman facebook dibawah ini. Jangan sampai ketinggalan ya, banyak hadiah yang menarik~



Jadi, apa yang kalian harapkan dan ucapan yang ingin kalian sampaikan kepada isekaichan kedepannya? Tuliskan dikolom komentar ya, kami tunggu~

Perjuangan kami akan terus berlanjut, dan sampai jumpa di Anniversary ke 3 Isekaichan~


SEE YOU ALL!!
HAPPY 2ND ANNIVERSARY FOR ISEKAICHAN

0 komentar:

Posting Komentar